Kamis, 11 September 2008

Kurang Percaya Diri

Mbak Yani, aku Dh 16 tahun. Aku merasa sekarang telah berubah. Aku kurang mengerti mengapa saat ini kepercayaan diriku menurun. Aku merasa buruk hingga enggan menatap seseorang. Aku jadi takut melakukannya. Padahal aku sangat ingin melakukannya. Aku merasa ada yang aneh dengan wajahku, tapi apa? Terlebih jika memakai kaca mata. Mbak aku ingin merasa baik dan percaya diri lagi, bagaimana melakukannya dan mempertahannya? Terima kasih ya mbak.

Dh di Y- 0813261xxxxx

JAWAB:
Dh yang baik, apa yang kau alami saat ini dinamakan masa transisi dari anak-anak menjadi remaja atau biasa dikatakan masa pubertas. Dalam masa ini pasti Dh banyak mengalami perubahan fisik dan emosi yang sangat berpengaruh terhadap kemampuanmu bersosialisasi. Selama masa puber seluruh tubuh akan mengalami perubahan, baik bagian luar maupun dalam tubuh, baik dalam struktur tubuh maupun dalam fungsinya. Perlu Dh ingat, tidak semua teman-teman Dh memiliki masa puber yang sama atau tidak serempak memasuki masa puber dengan usia yang sama. Keanekaragaman ini seringkali menimbulkan berbagai masalah emosional, social dan penyesuaian kepribadian yang mencirikan masalah puber.
Kalau saat ini Dh, mulai banyak melakukan Self Appraisal Emotions/ atau penilaian diri sendiri dengan pertimbangan emosional, bukanlah suatu yang buruk. Justru saat Dh merasa ada yang kurang dalam keadaaan fisik Dh, misalkan kurang pd dengan kaca mata, anda dapat segera melakukan perubahan mengikuti kemajuan tren saat ini. Koreksi bisa didapat dari dua sisi bisa dari orang lain yang melihat atau dari diri kita sendiri. Jangan pernah takut melakukan perubahan, sebab perubahan fisikmu saat ini memang harus terjadi seiring dengan pertambahan usia.
Selain melakukan perubahan bila Dh kurang merasa nyaman dengan fisik saat ini, Dh pun tidak perlu takut karena kepercayaan diri seseorang tidak semata-mata karena fisik yang baik namun juga karena memiliki kemampuan lebih di bidangnya. Fokus untuk memperbaiki kekurangan Dh saat ini ada baiknya namun lebih baik lagi bila Dh mau belajar hal lain untuk terus menambah ilmumu. Misalkan tetap belajar yang rajin, mau berusaha maju untuk hal-hal baru, dan tetap mau berkreasi. Kalau Dh takut menatap seseorang berarti ada yang Dh sembunyikan dari orang itu. Renungkan apa yang kau sembunyikan, tapi renungkan pula bahwa apa yang kau khawatirkan tidak selalu menjadi hal yang penting bagi orang lain yang mengajakmu bicara. Jangan pernah takut akan perubahan, terus berusaha untuk maju lebih baik dari pada Dh bingung memikirkan kekurangan yang belum tentu adalah penilaian uatama dari orang lain.

Tidak ada komentar: